Pomacentridae
Paletail chromis / Long-tail puller
Chromis xanthura
Panjang maksimum : 17cm
Persebaran : Diketahui dari Flores. Juga tercatat dari Kepulauan Raja Ampat, Bali, Manado dan sekitarnya, Komodo, Pulau Sangalaki, Togean dan Kepulauan Banggai; dengan distribusi Indonesia dari Papua ke Kalimantan.
Bahaya terhadap manusia : Ikan ini tidak berbahaya bagi manusia
Penggunaan komersil : Akuarium (komersil)
Status konservasi : Tidak dievaluasi
Ikan dewasa ditemukan pada lereng terumbu terjal dan dataran terumbu pesisiran dangkal, kadang membentuk agregasi besar memangsa pada zooplankton beberapa meter di atas dasar laut dari kedalaman 3 hingga 40m. Ikan muda hidup dekat tempat bersembunyi aman.
Mirip dengan C.opercularis, namun sirip ekor biasa putih (walaupun kadang gelap) dibandingkan abu-abu pucat, garis yang ada pada belakang kepalanya lebih tipis dan jelas, batang sirip ekor tidak pernah kekuningan.
Bertelur, telur melekat ke dasar pasir dengan semacam serabut. Ikan jantan menjaga dan mengaerasi telur.
Foto 1 : Photo courtesy zsispeo
Foto 2: Photo courtesy Benoit LALLEMENT
No comments:
Post a Comment