Pomacentridae
Betok ekor merah ambon
Sapphire devil
Chrysiptera cyanea
Panjang maksimum : 7.4cm
Persebaran : Direkam dari Kepulauan Raja Ampat, Bali, Teluk Maumere, Komodo, Manado dan sekitarnya, Pulau Sangalakki, Kepulauan Togean dan Banggai; Dengan distribusi Indonesia dari Papua ke Kalimantan.
Bahaya terhadap manusia : Ikan ini tidak berbahaya bagi manusia
Penggunaan komersil : Akuarium (komersil)
Status konservasi : Tidak dievaluasi
Ikan dewasa ditemukan diantara daerah berbatu dan karang di laguna terlindung dan dataran terumbu berarus dari kedalaman 1 hingga 10m. Ikan in hidup dalam kelompok terdiri dari ikan jantan dan beberapa betina atau ikan muda. Memakan ganggang, kerabat sepon dan copepoda.
Keseluruhan tubuh biru neon. Ikan jantan dair kebanyakan lokasi memiliki sirip ekor oranye dan seringkali dengan sirip dada oranye. Ikan betina keseluruhan biru dengan garis hitam pada moncong dan bintik hitam pada ujung belakang sirip dorsal.
Bertelur, telur melekat ke dasar pasir dengan semacam serabut. Ikan jantan menjaga dan mengaerasi telur.
Foto 2 : Photo courtesy Michael J Barritt
No comments:
Post a Comment