Monday, April 10, 2017

Epinephelus hexagonatus

Serranidae
Star-spotted grouper
Epinephelus hexagonatus
Panjang maksimum : 26cm
Persebaran : Direkam dari Teluk Maumere, Komodo dan Kepulauan Togean dan Banggai; Dengan distribusi Indonesia dari Papua ke Sumatra. Juga tercatat dari Flores dan Banda
Bahaya terhadap manusia : Ikan ini tidak berbahaya bagi manusia.
Penggunaan komersil : Perikanan (minor).
Status konservasi : LC (Least Concern)

Sering ditemukan di daerah terumbu luar yang terbuka, pada perairan cukup dangkaldari kedalaman 1 hingga 10m. Ikan ini memiliki kamuflause yang sangat baik, hidup soliter. Memangsa terutama pada ikan dan krustasea (stomatapoda dan kepiting).

Kepala dan tubuh diselimuti oleh pola bintik-bintik heksagon coklat, segitiga-segitiga putih menyolok pada setiap pojokan bintik coklat tersebut, dan gerombolan bintik-bintik sepanjang punggung dan daerah abdomennya, sering membentuk bercak-bercak hitam / gelap.

Foto 1 : Photo courtesy Glen Engel-Cox
Foto 2 : Photo courtesy eunice khoo

No comments:

Post a Comment